Perilaku Pencarian Informasi Pengrajin Golok Di Desa Seuat Jaya Kabupaten Serang Banten
AHMAD REPANDI - Personal Name
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kebutuhan informasi dan sumber informasi yang digunakan para pengrajin golok di Desa Seuat Jaya, untuk mengetahui perilaku pencarian informasi para pengrajin, dan untuk mengetahui hambatan-hambatan yang dihadapi para pengrajin dalam pencarian informasi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini meliputi 1). Kebutuhan informasi para pengrajin dalam memenuhi kebutuhan pasar adalah, kebutuhan informasi mengenai bahan baku, harga, dan motif. Sumber informasi yang digunakan dalam memenuhi kebutuhan informasi adalah berasal dari individu dan internet. 2). Para pengrajin golok di Desa Seuat Jaya melewati tahapan-tahapan. Antara lain adalah starting, chaining, browsing, differentiating, monitoring dan extracting. 3). Hambatan yang dihadapi oleh para pengrajin antara lain adalah waktu, biaya, komunikasi dengan pembeli, dan jaringan internet yang dirasa buruk.
Ketersediaan
SP1903 | SKR IPI 2019 03 | Perpustakaan FAH (Skripsi IPI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Informasi Detil
Judul Seri
-
No. Panggil
SKR IPI 19120
Penerbit
Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah : Jakarta., 2019
Deskripsi Fisik
viii, 92 Hlm, 25 Cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
SKR IPI
Informasi Detil
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab
AHMAD REPANDI
Tidak tersedia versi lain